Bukan rahasia lagi bahwa Tiongkok menjadi salah satu pemain besar dalam persaingan teknologi luar angkasa. Tiongkok mengembangkan pesawat luar angkasa di masa depan dengan bisa lepas landas dan mendarat di bandara seperti pesawat berpenumpang pada umumnya. Hasil uji coba dan penelitian yang sukses dilakukan pada bulan Juli lalu, menunjukkan pesawat tersebut memiliki keunggulan dibandingkan roket buatan Amerika Serikat (AS).

Sekarang ini, Tiongkok sedang berupaya mengembangkan pesawat luar angkasa yang dikenal dengan nama Tengyun. Pesawat tersebut memiliki sistem lepas landas dan pendaratan horizontal (horizontal take-off and horizontal landing/HTHL) yang belum pernah ada di dunia.

Melansir dari South China Morning Post, Selasa (21/12) sistem ini memberikan nilai lebih unggul dibandingkan dengan kendaraan peluncuran luar angkasa setara milik AS, X-37B Orbital Test Vehicle (OTV) yang diluncurkan dengan roket.

"Teknologi pesawat luar angkasa Tiongkok terinspirasi X-37B milik AS, tetapi OTV AS masih perlu diluncurkan dengan roket, sementara Tiongkok kini telah mengatasi keterbatasan ini," komentar Su Ming, pimpinan redaksi majalah aviasi Naval and Merchant Ships.

Baca Juga: