JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) menyebut, Indonesia kembali mencatatkan surplus neraca perdagangan selama 38 bulan berturut-turut sejak Mei 2020 dengan nilai sebesar 3,45 miliar dollar Amerika Serikat (AS).

Sekretaris Utama BPS Atqo Mardiyanto mengatakan, surplus neraca perdagangan Juni 2023 lebih ditopang oleh komoditas nonmigas sebesar 4,42 miliar dollar AS, dengan penyumbang surplusnya adalah bahan bakar mineral, lemak dan minyak hewan nabati serta besi dan baja.

"Surplus di bulan Juni ini meningkat tajam dibandingkan dengan sebelumnya, tetapi memang masih lebih rendah dibandingkan bulan yang sama tahun yang lalu," ujar Atqo dalam acara Rilis Berita BPS, di Jakarta, Senin (17/7).

Atqo menyebut, surplus ini jauh lebih tinggi dibanding bulan lalu, tetapi lebih rendah dibandingkan dengan Juni 2022. Pada saat yang sama, neraca perdagangan komoditas migas tercatat defisit 0,96 miliar dollar AS, dengan komoditasnya adalah minyak mentah dan hasil minyak.

Defisit neraca perdagangan non migas Juni 2023 jauh lebih rendah daripada bulan lalu maupun bulan yang sama tahun lalu. Secara kumulatif hingga Juni 2023, total surplus neraca perdagangan Indonesia mencapai 19,93 miliar dollar AS atau lebih rendah sekitar 5,06 miliar dollar AS atau sekitar 20,24 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

Lebih lanjut, pada Juni 2023 Indonesia mengalami surplus dalam perdagangan dengan beberapa negara. Untuk tiga negara penyumbang surplus terbesar adalah India sebesar 1,2 miliar dollar AS, Amerika Serikat 1,1 miliar dollar AS, dan Filipina 0,8 miliar dollar AS.

"Dengan India, didorong oleh komoditas lemak dan minyak hewan, kemudian bahan bakar mineral, logam mulia, dan perhiasan," kata Atqo pula.

Namun demikian, Indonesia juga mengalami defisit perdagangan dengan beberapa negara, seperti Australia sebesar 0,5 miliar dollar AS, Thailand 0,3 miliar dollar AS, dan Jerman 0,3 miliar dollar AS.

Defisit terdalam yang dialami dengan Australia didorong oleh beberapa komoditas, antara lain serealia, bahan bakar mineral serta gula dan kembang gula.

Sementara itu, nilai ekspor Indonesia Juni 2023 mencapai 20,61 miliar dollar AS atau turun 5,08 persen dibanding ekspor Mei 2023. Dibanding Juni 2022 nilai ekspor turun sebesar 21,18 persen.

Secara kumulatif, nilai ekspor Indonesia Januari-Juni 2023 mencapai 128,66 miliar dollar AS atau turun 8,86 persen dibanding periode yang sama tahun 2022. Sementara ekspor nonmigas mencapai 120,82 miliar dollar atau turun 9,32 persen.

Nilai impor Indonesia Juni 2023 mencapai 17,15 miliar dollar AS turun 19,40 persen dibandingkan Mei 2023 atau turun 18,35 persen dibandingkan Juni 2022.

Impor migas Juni 2023 senilai 2,22 miliar dollar AS, turun 29,12 persen dibandingkan Mei 2023 atau turun 39,49 persen dibandingkan Juni Impor nonmigas Juni 2023 senilai 14,93 miliar dollar AS, turun 17,73 persen dibandingkan Mei 2023 atau turun 13,86 persen dibandingkan Juni 2022.

Baca Juga: