WASHINGTON - Presiden AS Joe Biden dan utusan Vatikan membahas invasi Rusia ke Ukraina dan deportasi anak-anak Ukraina pada Selasa (18/7), kata Gedung Putih.

Biden dan Kardinal Matteo Maria Zuppi membahas upaya kepausan untuk memberikan "bantuan kemanusiaan untuk mengatasi penderitaan yang disebabkan oleh agresi berkelanjutan Rusia di Ukraina, serta advokasi Vatikan untuk memulangkan anak-anak Ukraina yang dideportasi secara paksa," bunyi pernyataan Gedung Putih.

Zuppi, uskup agung Bologna dan presiden Konferensi Waligereja Italia, datang ke Gedung Putih atas permintaan Paus Fransis, kata pemerintahan Biden.

Biden, orang Katolik Roma kedua yang menjadi presiden AS, juga menyampaikan "keinginannya untuk kelanjutan pelayanan dan kepemimpinan global Paus Fransiskus dan menyambut pencalonan seorang uskup agung AS baru-baru ini sebagai kardinal," kata Gedung Putih.

Baca Juga: