SPIELBERG - Pebalap KTM asal Afrika Selatan, Brad Binder, mengambil keuntungan dari keputusan masuk pit sejumlah pebalap yang berada di depannya untuk merebut podium pertama pada gelaran MotoGP Austria, Minggu (15/8). Francesco Bagnaia dari tim Ducati menempati posisi kedua, sementara podium ketiga diraih pebalap Pramac Ducati, Jorge Martin

Hujan yang turun di sirkuit Red Bull Ring membuat kekacauan terjadi pada tiga lap terakhir. Sejumlah pebalap termasuk Marc marquez yang tengah memimpin balapan masuk pit untuk melakukan pergantian motor. Binder yang tidak mengikuti keputusan itu dengan tetap menggunakan ban kering mengambil alih di depan. Dia berhasil bertahan hingga finis untuk merebut podium pertama.

Kemenangan ini menjadi yang kedua bagi Binder setelah sebelumnya merebut podium pertama di Grand Prix (GP) Republik Ceko yang merupakan kali terakhir digelar di sirkuit Brno tahun lalu.

"Saya sebenarnya sangat khawatir, tapi tetap bertahan dan bertaruh dengan ban kering. Saya senang bisa menang karena ini adalah hadiah yang bagus untuk KTM," ujar Binder yang kemenangannya memastikan dominasi Ducati di GP Austria sejak 2016 berakhir.

Bagnaia yang juga masuk ke pit berhasil menyodok untuk kembali ke depan dan berhasil finis di podium kedua. "Ini sangat sulit karena berganti dari kering ke basah. Enam lap terakhir sangat sulit. Tetap berada di trek sangat sulit. Beberapa pebalap di depan saya terlalu berhati-hati, saya bisa memanfaatkannya. Semuanya di trek bisa dikontrol kecuali hujan," ujar Bagnaia.

Pebalap Yamaha Fabio Quartaro yang sebelum masuk pit bersaing di depan bersama Marquez, tetap berada di puncak klasemen dengan 181 poin setelah seri ke-11 musim ini. Bagnaia di posisi kedua dengan 134 poin, bersaing ketat dengan juara bertahan, pebalap Suzuki Joan Mir yang berada di posisi ketiga mengoleksi poin sama.

Sementara itu, pebalap rookie asal Spanyol Raul Fernandez meraih kemenangan keempat pada Moto2 . Ai Ogura finis kedua untuk meraih podium pertamanya di Moto2 sementara Augusto Fernandez menempati posisi ketiga untuk podium ketiga berturut-turut.

Pebalap Spanyol Sergio Garcia dari tim GasGas memenangkan Moto3 untuk memangkas jarak dengan pemimpin klasemen Pedro Acosta. Garcia menyalip pebalap KTM Deniz Oncu dua putaran dari akhir, melewati garis hanya 0,027 detik di depan pebalap Turki itu.

Itu adalah kemenangan ketiga pebalap Spanyol musim ini yang membuatnya tertinggal 41 poin di belakang Acosta yang berusia 17 tahun yang finis di urutan keempat di belakang pembalap Honda dari Italia Dennis Foggia. Balapan berikutnya akan berlangsung di Silverstone di Inggris pada 29 Agustus.

Baca Juga: