WHO melaporkan, kasus baru COVID-19 global selama periode 13-19 September 2021 sebanyak 3,67 juta Kasus dan kematian 59.839. Jumlah kasus dan kematian mingguan akibat COVID-19 secara global masih dalam tren penurunan dibanding minggu sebelumnya.

Dari jumlah tersebut masing-masing turun 9% dan 7% dibanding pekan sebelumnya. Tambahan kasus ini membawa total kasus dan kematian akibat COVID-19 di dunia menjadi 227,94 juta dan 4,86 juta.

Dalam Pembaruan Epidemiologi Mingguan COVID-19 yang diterbitkan pada Selasa (21/9), WHO menyebutkan, penurunan kasus dilaporkan di wilayah Mediterania Timur sebesar 22% dan Asia Tenggara 16%.

Sedangkan untuk angka kematian di periode 13-19 September 2021, berada di Asia Tenggara melaporkan penurunan sebesar 27%.

Wilayah yang melaporkan tingkat kasus COVID-19 tertinggi berada di Amerika Serikat dengan 135,5 kasus baru dan 2,4 kematian per 100.000 penduduk.

Berikut 5 negara dengan kasus COVID-19 tertinggi di periode 13-19 September 2021:

Yaitu Amerika Serikat dengan 1.017.644 kasus baru, India dengan 211.242 kasus baru, Inggris dengan 203.077 kasus baru, Turki dengan 183.962 kasus baru dan Filipina dengan 141.522 kasus baru.

Sementara 5 negara dengan angka kematian tertinggi di periode 13-19 September 2021:

Berada di tingkat pertama ada di Amerika Serikat dengan 12.896 kematian baru, Rusia dengan 5.469 kematian baru, Brasil dengan 3.727 kematian baru, Meksiko dengan 3.689 kematian baru dan Iran dengan 2.967 kematian baru.

Baca Juga: