Casemiro menyelamatkan nasib Manchester United mengamankan tiket perempat final berkat gol tandukannya di menit-menit akhir laga.

JAKARTA - Pertemuan dua musuh bebuyutan, Liverpooldan Manchester United (MU) di perempat final Piala FA tak terhindarkan. Laga akan digelar 16 Maret. Demikian situasi usai kedua tim meraih kemenangan babak putaran kelima, Kamis (29/2)dini hari WIB.

Juara Piala Liga 2024 Liverpool berhasil mengalahkan Southampton dengan skor 3-0. Gol seluruhnya dicetak pemain muda. Liverpool tanpa Mohamed Salah, Darwin Nunez, Diogo Jota dan Alisson Becker karena cedera.

Lewis Koumas, putra mantan gelandang Wales dan West Brom, Jason Koumas, menandai debutnya bersama The Reds dengan gol pembuka pada menit ke-44. Gol kedua Liverpool dicetak Jayden Danns (18 tahun) yang merupakan putra Neil Alexander Danns, mantan gelandang Crystal Palace dan Bolton Wanderers.

Jayden mencetak gol kedua The Reds pada menit ke-73 usai menuntaskan umpan Hervey Elliot. Lewis Koumas memastikan kemenangan 3-0 Liverpool setelah mencetak gol keduanya pada menit ke-88. Dalam laga ini, Juergen Klopp juga menurunkan pemain berusia 16 tahun Trey Nyoni. Dia mencetak rekor pemain termuda Liverpool di Piala FA.

Adapun Manchester United mengamankan tiket perempat final berkat gol tandukan Casemiro. Dia meneruskan umpan melambung Bruno Fernandes pada menit ke-89. Kemenangan 1-0 di markas Nottingham Forest itu bertahan hingga laga usai. Ini menjaga asa MU untuk setidaknya bisa membawa pulang satu-satunya piala pada musim ini.

Pertandingan lainnya, Chelsea harus bersusah payah mengalahkan Leeds dengan skor 3-2. The Blues tertinggal 0-1 lewat gol Mateo Joseph. Namun bisa disamakan 1-1 berkat gol Nikolas Jackson. Chelsea berbalik unggul setelah umpan sterling dituntaskan Mudryk pada menit 37, tetapi Mateo Joseph berhasil menyamakan kedudukan 2-2 pada menit ke-59.

Conor Gallagher yang masuk untuk menggantikan Noni Madueke menjadi pahlawan The Blues berkat golnya yang bersarang di gawang Illan Mesler pada menit ke-90.

Seri A

Sementara itu, dari persaingan Serie A, dua tim penghuni empat besar musim lalu akan bentrok Sabtu dini hari WIB ketika AC Milan bertandang ke Ibu Kota Italia untuk menghadapi Lazio. Dengan laga sulit melawan Bayern Munich segera terjadi pekan depan di Liga Champions, Lazio membutuhkan kemenangan atas Milan.

Kemenangan akan menghidupkan harapan Lazio untuk lolos lagi ke Liga Champions musim depan. Pengulangan skor musim lalu di pertandingan ini akan membawa keuntungan besar bagi Lazio. Mereka mengalahkan Milan 4-0 di Stadio Olimpico bulan Januari 2023. Tapi Lazio menghadapi laga kali ini dengan tertinggal 13 poin dari Milan.

Maurizio Sarri juga ingin melihat tim asuhannya mencapai performa terbaiknya menjelang pertandingan terbesarnya sejak mengambil alih posisi pelatih Lazio, ketika bertandang ke Bavaria tengah pekan depan. Di sisi lain, setelah awal yang fenomenal di tahun 2024, Milan mulai sedikit tergagap dan kesulitan melawan Atalanta akhir pekan lalu.

Tim asuhan Stefano Pioli hanya mampu bermain imbang 1-1 di San Siro. Hasil itu memperpanjang catatan tanpa kemenangan Milan menjadi tiga pertandingan.

Sedangkan Napoli menang 6-1 atas Sassuolo. Tiga gol dicetak Victor Osimhen. Dua gol dilesakkan Khvicha Kvaratskhelia. Lalu satu gol dimasukkan oleh Amir Rrahmani di Stadion Citta del Tricolore, Kamis dini hari WIB.

Hasil itu tidak mengubah posisi Napoli di tabel klasemen sementara Serie A dengan 40 poin di peringkat Sembilan. Sedangkan Sassuolo di posisi 18 dengan mengumpulkan 20 poin. Napoli yang diasuh Francesco Calzona awalnya tertinggal 0-1 saat Uros Rasic mencetak gol melalui tendangan yang dilepaskan dari luar kotak penalti.

Namun keunggulan Sassuolo dibatalkan oleh Amir Rrahmani yang mencetak gol pada menit ke-29 melalui sepakan kaki kanan. Dia memanfaatkan umpan pendek Andre Zambo Anguisa usai meneruskan umpan melambung Di Lorenzo dari sayap kanan.

Napoli berbalik unggul pada menit ke-31 melalui sontekan Victor Osimhen. Dia meneruskan umpan Matteo Politano dari sektor tengah. Stiker asal Nigeria itu mencetak gol keduanya untuk keunggulan 3-1 Napoli menit ke-41. Ini terjadi setelah tendangan lob-nya berhasil mengecoh Andrea Consigli, kiper Sassuolo. ben/AFP/G-1

Baca Juga: