BERLIN - Juara Bundesliga Bayern Munich telah mengontrak pemain sayap Inter Milan dan tim nasional Kroasia Ivan Perisic dengan status pinjaman selama satu tahun. Demikian pernyataan klub Bundesliga itu, Selasa (13/8) waktu setempat.

"Ivan akan segera membantu kami dengan pengalaman internasionalnya selama bertahun-tahun," ujar direktur olahraga Bayern Hasan Salihamidzic. "Dia berbakat secara teknis dan fleksibel di lini serang," sambungnya.

Perisic yang kini berusia 30 tahun, secara luas dianggap sebagai pilihan cadangan Bayern setelah tawaran mereka untuk mengontrak Leroy Sane digagalkan oleh cedera lutut pemain sayap Manchester City tersebut.

Pemain finalis Piala Dunia 2018 itu sudah mengkonfirmasi transfer ke media Jerman setelah dia terlihat menjalani pemeriksaan medis di Munich pada hari Senin.

Menurut surat kabar Bild, Bayern telah membayar lima juta euro (80 miliar rupiah) untuk memboyong Perisic, dengan opsi untuk membelinya secara permanen dengan harga sekitar 20 juta euro pada akhir musim.

Perisic adalah nama yang dikenal di Jerman, setelah memenangkan gelar Bundesliga saat membela Borussia Dortmund. Dia juga merebut trofi Piala Jerman bersama Wolfsburg sebelumnya dalam kariernya.

"Saya sangat senang bisa kembali ke Jerman. Bayern adalah salah satu klub terbesar di Eropa. Kami tidak hanya ingin memenangkan liga dan piala Jerman, kami juga ingin bersaing dan merebut gelar Liga Champions," ujar Perisic.

Dia juga bermain di bawah pelatih Bayern Niko Kovac selama dua dua tahun . Kovac menjadi pelatih Kroasia dari 2013 hingga 2015.

"Saya yakin bahwa Ivan akan berintegrasi dengan cepat karena dia sudah tahu Bundesliga dan Niko Kovac," sambung Salihamidzic.

Kontrak Perisic saat ini di Inter berjalan hingga 2022, tetapi dia dilaporkan tidak akan banyak berperan di bawah pelatih baru Antonio Conte. Di Bayern, dia akan memberikan penguatan yang sangat dibutuhkan di posisi sayap menyusul kepergian ikon klub , Arjen Robben dan Franck Ribery pada akhir musim lalu.

Klub raksasa Jerman itu awalnya menargetkan Sane, tetapi mengalihkan perhatian mereka ke Perisic. Sane mengalami cedera robek ligamen anteriornya pekan lalu yang berpotensi membuatnya absen hingga awal 2020.

Masih belum jelas apakah Bayern masih akan mengajukan tawaran untuk Sane meskipun pemain sayap itu cedera. Namun beberapa mantan pemain Bayern menegaskan bahwa Perisic akan lebih dari sekadar rencana B.

"Saya tidak berpikir Perisic adalah solusi darurat, dia adalah pemain fantastis yang dapat membantu Bayern dengan segera dan tidak perlu waktu untuk menyesuaikan diri," ujar mantan kapten Bayern Stefan Effenberg kepada Sport1.

Bayern mengawali musim baru Bundesliga dengan laga kandang melawan Hertha Berlin pada hari Jumat malam (16/8) waktu setempat. ben/AFP/S-1

Baca Juga: