Gerard Moreno dan Ilias Akhomach ­membawa Villarreal unggul dua gol ­sebelum Barcelona membalas.

BARCELONA - Pelatih Barcelona Xavi Hernandez akan berhenti dari pekerjaannya di akhir musim. Hal itu diungkap Xavi setelah upaya Barca mempertahankan gelar tergelincir dalam kekalahan 3-5 dari Villarreal di laga La Liga, Minggu (28/1) dini hari WIB.

Setelah Real Madrid unggul dua poin atas Girona di puncak klasemen dengan kemenangan 2-1 atas Las Palmas, tekanan besar dirasakan tim juara bertahan Barca asuhan Xavi yang menghuni peringkat ketiga.

Dalam pertandingan yang berlangsung seru, Gerard Moreno dan Ilias Akhomach membawa Villarreal unggul dua gol sebelum Barcelona membalas. Ilkay Gundogan dan Pedri mencetak gol sebelum Eric Bailly menyundul bola gawangnya sendiri untuk membawa tuan rumah unggul.

Namun Goncalo Guedes mencetak gol di menit ke-84 sebelum gol di injury time dari Alexander Sorloth dan Jose Luis Morales membuat Barcelona terpaut 10 poin dari rival sekota Madrid.

"Mulai 30 Juni saya tidak akan melanjutkan jabatan sebagai pelatih Barca. Sebagai penggemar Barca, saya pikir klub memerlukan perubahan dinamika," ujar Xavi.

Xavi akan memberikan segalanya dalam empat bulan tersisa. Gol Alex Baena dan Moreno dianulir untuk Villarreal sebelum memecah kebuntuan, menyelesaikan dengan baik umpan tarik Sorloth. Ketika para pemain bertanding dengan susah payah di babak pertama, Barcelona dicemooh oleh pendukung yang tidak puas di kandang sementara, Stadion Olimpiade.

Barca kebobolan gol kedua setelah kesalahan Cancelo yang buruk membuat Akhomach berlari kencang, mengitari Inaki Pena dan melepaskan tembakan ke gawang. Klub Catalan itu kemudian melakukan serangan balik.

Gundogan menyelesaikannya dengan luar biasa, mencetak gol dari tepi kotak penalti. Pedri mencetak gol delapan menit kemudian untuk menyamakan kedudukan dan Bailly menyundul tendangan bebas Gundogan ke gawangnya sendiri.

Namun pertahanan Barcelona yang lemah kembali terkoyak. Sorloth memberi umpan kepada pemain sayap Guedes, yang melepaskan tembakan melewati Pena dan bola masuk ke sudut jauh. Barcelona mendapat hadiah penalti di menit ke-90 ketika Santi Comesana memblok umpan silang Gundogan dengan sikunya. Namun, wasit membatalkannya setelah tinjauan VAR, membuat tuan rumah geram.

Xavi berteriak ke kamera televisi mengatakan bahwa keputusan untuk mencabut penalti tersebut adalah aib. Yang lebih buruk terjadi, dengan Sorloth melakukan penyelesaian dari jarak dekat untuk membawa Villarreal unggul dan Morales menambah luka dengan gol kelima.

Itu kemenangan pertama Villarreal dalam lima pertandingan di semua kompetisi dan yang pertama bagi pelatih mereka Marcelino melawan Barcelona dalam 21 pertandingan.

"Ini menjadi musim yang sulit dan para penggemar pantas mendapatkan sesuatu seperti ini," ujar Moreno.

Cadangan Termotivasi

Sebelumnya, sundulan Aurelien Tchouameni membuat Real Madrid meraih kemenangan di kandang Las Palmas dan membawa memuncaki klasemen. Las Palmas memimpin melalui Javier Munoz di awal babak kedua. Tapi Madrid bangkit melalui Vinicius Junior yang menyamakan kedudukan sebelum gol penentu kemenangan pemain pengganti Tchouameni, di ulang tahunnya yang ke-24.

"Saya melihat ke bangku cadangan dan punya peluang untuk mengubah dinamika," ujar Ancelotti. Itu alat yang Madrid, dengan pemain cadangan yang termotivasi, mereka memberikan banyak di lapangan. Madrid tanpa pencetak gol terbanyak Jude Bellingham, yang terkena skors.

Tim promosi Las Palmas, yang berada di peringkat kedelapan, telah melampaui ekspektasi di bawah asuhan mantan pelatih cadangan Barcelona, Francisco Garcia Pimienta. Dalam jangka waktu yang lama dia memberikan perlawanan terhadap Madrid.

Terjadi pertarungan ketat dua pertahanan terbaik di La Liga. Namun kebuntuan terpecahkan di awal babak kedua. Munoz menyelesaikan serangan balik yang apik sebelum Vinicius menyamakan kedudukan setelah mendapat umpan bagus dari Eduardo Camavinga.

Pelatih Carlo Ancelotti, yang mengejar kemenangan, memasukkan penyerang asal Turki Arda Guler untuk debutnya di La Liga dan penentu kemenangan Tchouameni. Gelandang asal Prancis ini mencetak gol keduanya untuk klub melalui sundulan luar biasa dari sepak pojok Toni Kroos saat pertandingan tersisa enam menit.

Madrid telah memanfaatkan sepenuhnya situasi bola mati. Ini merupakan gol terbaru dari serangkaian gol sepak pojok sudut yang dicetak.

"Dalam situasi bola mati kami sangat berbahaya karena memiliki penembak yang sangat bagus," tandas Ancelotti. ben/AFP/G-1

Baca Juga: