Trofi utama pertama Antoine Griezmann bersama Atletico Madrid mungkin terbukti menjadi yang terakhir jika tim asuhan Diego Simeone mampu mengatasi Marseille di final Liga Eropa, Kamis (17/5) dini hari WIB.

Masa depan Griezmann telah mendominasi persiapan pertandingan pekan ini di Lyon. Striker itu diperkirakan akan bergabung dengan Barcelona pada bursa transfer musim panas.

Beberapa pemain Atletico dimintai konfirmasi pada acara 'Media Day' pekan lalu. Namun sama seperti Simeone, mereka menegaskan tidak melihat atau mendengar apa pun pun kecuali laga final kontra Marseille. Meski demikian itu tidak mengurangi spekulasi terkait Griezmann.

Luis Suarez telah memanaskan spekulasi dengan berbicara tentang Griezmann seolah-olah kesepakatan dengan Barca sudah selesai. Hal itu memicu kemarahan kepala eksekutif Atletico, Miguel Angel Gil Marin.

"Kami sudah muak dengan sikap Barcelona," ujarnya dalam sebuah pernyataan. "Bagaimana seorang presiden, pemain, dan anggota dewan berbicara seperti yang mereka lakukan tentang masa depan seorang pemain dengan kontrak yang ada dan hanya beberapa hari sebelum bertanding di final kompetisi Eropa. Ini menunjukkan kurangnya rasa hormat terhadap Atletico," sambungnya.

Griezmann tentu saja tidak mengurangi spekulasi. Dia mengatakan bahwa ingin masa depannya diselesaikan sebelum dimulainya Piala Dunia. Presiden klub Atletico Enrique Cerezo menegaskan pemain asal Prancis itu masih berada di klub. "Hari ini, Antoine Griezmann adalah pemain Atletico Madrid," ujarnya.

ben/AFP/S-1

Baca Juga: